Informasi lebih lanjut hubungi 0811914812 / 081294084328

News & Blog

Elektabilitas Naik, Anies-Sandi Kian Gencar Kampanye dengan Prabowo

News & Blog

SINDONEWS.COM – Pasangan Cagub dan Cawagub DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto kian gencar berkampanye. Meskipun berdasar hasil survei Poltracking Indonesia, pasangan Anies-Sandi mendapatkan elektabilitas tertinggi.
Pasangan besutan Partai Gerindra-PKS itu berada diangka 31,50%. Tak hanya itu, hasil survei juga menunjukkan tren peningkatan dalam beberapa waktu terakhir. Survei itu digelar Poltracking Indonesia pada 24-29 Januari lalu.
Menggunakan metode stratified multistage random sampling, Poltracking melakukan survei terhadap 800 responden dengan margin error 3,46%.
Hasilnya menetapkan pasangan Anies-Sandi memiliki elektabilitas paling tinggi dengan 31,50%.
Kemudian disusul pasangan Ahok-Djarot dengan 30,13% dan terakhir Agus-Sylvi 25,75%. Sementara, 12,6% merahasiakan jawabanya.
“Pasangan Anies-Sandi memiliki tren elektabilitas yang terus naik. Tren elektabilitas Anies-Sandi mengalami kenaikan 2.87 persen yakni dari 28.63 persen (9 – 13 Januari) menjadi 31.50 persen( 24 – 29 Januari). 12,6 persen merahasiakan jawabannya,” kata Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yudha, Rabu, 1 Februari 2017 kemarin.
Dibagian lain, Anies-Sandi semakin gencar berkampanye bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Kemarin mereka berkampanye di GOR Prima Sport Kedoya, Jakarta Barat.
Di hadapan ratusan pemuda, ketiganya membawa pesan yang hampir sama bahwa para pemuda adalah masa depan depan sebuah bangsa, negara dan juga kota. Untuk itu jangan sampai salah memilih seorang pemimpin.
“You are the future of Jakarta. pilihlah pemimpin yang memperhatikan masa depan kalian para pemuda,” ungkap Anies dalam acara rutin Rabu Bersama itu.
Bersama pasangannya Sandiaga Uno, Anies berkomitmen untuk memajukan pendidikan bagi para anak di Jakarta. Sebab, memalui pendidikan yang berkualitas, tuntas dan gratis akan memberi pengaruh kepada kondisi sosial ekonomi warga Jakarta.
Ketua Umum Parta Gerindra Prabowo mengingatkan kepada para anak muda agar melanjutkan perjuangan para pendiri bangsa. Menurutnya, program Anies-Sandi sangat cocok untuk para anak muda drkarang yang ingin menciptakan sesuatu melalui legiatan kewirausahaan
“Berterima kasihlah pada generasi 45 sehingga kalian dalam keadaan merdeka, sekarang tugas kalian adalah menciptakan sesuatu yang membanggakan bangsa,” tegasnya.(whb)
PENULIS : Bima Setiyadi
SUMBER : https://metro.sindonews.com/read/1176278/171/elektabilitas-naik-anies-sandi-kian-gencar-kampanye-dengan-prabowo-1485976401

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

We take processes apart, rethink, rebuild, and deliver them back working smarter than ever before.